Entri Populer

Rabu, 14 November 2012

Menangkan Hati Calon Mertua? Beri Dia Perhatian Khusus

detail berita
Akur dengan camer
R.K Community - MEMILIKI hubungan harmonis dengan ibu pasangan menjadi pekerjaan rumah yang seringkali sulit dilakukan. Agar memudahkan, trik ini bisa membantu Anda.

Anda tidak melakukan satu hal pun yang salah. Anda melakukan apa pun yang ibu pasangan Anda ingin Anda lakukan. Anda bahkan membelikannya hadiah. Namun, dia tetap saja tidak menyukai Anda serta berharap agar Anda dan anaknya putus. Anda sudah mencoba segala sesuatu yang Anda bisa pikirkan untuk berhubungan baik dengan ibu pasangan alias calon mertua. Tapi tidak ada yang bekerja. Ibunya justru kini semakin memengaruhi hubungan Anda. Apa yang harus Anda lakukan? Bettyconfidential memberikan ulasannya.

Beri perhatian khusus
Telefonlah ibu pasangan Anda. Tanyakan apakah dia bersedia bertemu dengan Anda untuk minum kopi atau makan siang. Bertemulah di tempat umum untuk mencegah diskusi dan pembicaraan menjadi panas. Pada pertemuan tersebut, Anda bisa bertanya padanya bagaimana Anda bisa membuat anaknya bahagia. Seorang ibu hanya ingin melihat anaknya bahagia, dan jika Anda menunjukkan padanya bahwa Anda berusaha keras untuk melakukan itu, Anda akan memenangi beberapa poin. Jika dia memberitahu Anda bahwa Anda akan membuat anaknya bahagia dengan cara putus dengannya, tanya padanya bagaimana hal itu akan membuat Anaknya bahagia. Saat mengemukakan berbagai alasannya, tanya apakah mungkin membuat anaknya bahagia tanpa putus. Anda bahkan bisa menyarankan untuk memperbaiki hal-hal apa saja yang dimata ibu pasangan Anda salah.

Menyertakan ibu pasangan dalam beberapa kegiatan
Banyak ibu menjadi cemburu pada pacar anak mereka karena biasanya mungkin sang anak selalu punya waktu untuk mereka, tapi setelah punya pacar, waktu sang anak untuk mereka pun berkurang. Untuk membantu ibu pacar Anda menyadari bahwa dia tidak kehilangan anaknya untuk selamanya, undanglah sang ibu untuk bergabung dengan Anda dan pacar Anda dalam beberapa aktivitas yang Anda lakukan bersama-sama. Cobalah mengundangnya nonton film yang dia akan nikmati, mengajaknya ke taman, atau makan malam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar