R.K Community - TAK seperti pria, wanita
tidak butuh jeda untuk merasakan orgasme selanjutnya. Dengan sedikit
usaha, kenikmatan multiorgasme pun dapat Anda rasakan.
Bercinta sedianya merupakan agenda bagi pasangan suami-istri untuk menuai kenikmatan. Salah satu indikator dari kenikmatan tersebut ketika Anda mencapai orgasme.
Bagi pria, meraih satu kali orgasme saja tidak cukup. Namun demikian, untuk mencapai hal tersebut, pria membutuhkan jeda waktu pada orgasme pertama untuk orgasme selanjutnya. Beruntungnya, wanita tak memiliki kekurangan tersebut.
Berikut ini siasat raih multiorgasme, sebagaimana dilansir Femalefirst.
Masturbasi
Hal pertama yang perlu Anda lakukan dengan mengetahui hal apa yang dapat merangsang, serta hal apa yang membuat Anda tak bergairah. Hal ini dapat Anda ketahui dengan melakukan masturbasi. Anda juga dapat mengarahkan pasangan untuk menstimulasi bagian yang memberi Anda kenikmatan lebih. Dengan demikian, Anda dapat mencapai multiorgasme.
Sexercise
Tingkatkan kemampuan bercinta dengan melakukan sexercise. Menjaga dinding panggul tetap sehat sama pentingnya dengan senam Kegel, yakni menjaga aliran darah tetap lancar agar Anda dapat merasakan sensasi kenikmatan yang lebih dalam.
Foreplay
Anda perlu meningkatkan kegiatan foreplay Anda. Bahkan dapat dikatakan bahwa ini kunci untuk meraih orgasme berkali-kali.
Sumber: http://lifestyle.okezone.com/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar